
Hymn of Praisegsa 2015
The Resonanz Music Studio (TRMS), lembaga pendidikan musik dan penyelenggara pertunjukan musik pilihan, kembali menyajikan konser istimewa. Di ujung tahun 2015, TRMS menyelenggarakan konser Hymn of Praise sebagai konser penutup konser seri 2015 sekaligus wujud syukur terselenggaranya rangkaian acara Avip Priatna 50 Years of Blessing yang dimulai sejak Desember 2014. Dengan ungkapan rasa terima kasih ini, Avip Priatna, Direktur Musik TRMS telah memilih komposisi-komposisi yang memiliki nilai khusus untuk disajikan dalam konser Hymn of Praise ini.
Yang pertama adalah karya Robert Schumann, Piano Concerto in A Minor, Opus 54, salah satu komposisi favorit konduktor yang baru-baru ini menerima Penghargaan Kebudayaan 2015 kategori Pencipta, Pelopor dan Pembaru dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Dalam karya ini akan menampilkan pianis Stephen Tamadji sebagai solis, salah satu vokalis Warna lulusan Eastman School of Music Amerika Serikat, yang mengawali kiprah bermusiknya sebagai pianis dan pemain electone dan telah memperoleh banyak penghargaan di bidang itu.
Maha karya Felix Mendelssohn, Symphony No.2: Lobgesang, Opus 52, akan menjadi puncak konser ini. Simfoni yang berbentuk simfoni vokal ini adalah karya yang pada bagian akhirnya mengandung puji-pujian untuk mengagungkan kebesaran Tuhan. Dalam karya ini akan ditampilkan penyanyi tenor Farman Purnama yang merupakan lulusan Utrechts Music Conservatory tingkat master. Selain itu akan tampil soprano Sylvia Wiryadi yang sejak beberapa tahun lalu kembali ke tanah air setelah berkarir dan mengukir prestasi di Jerman, serta Valentina N. Aman, soprano muda yang sangat menjanjikan.
Bersama mereka, di bawah konduktor Avip Priatna, Hymn of Praise juga menampilkan Jakarta Concert Orchestra dan Batavia Madrigal Singers, yang kerap mengharumkan nama Indonesia di ajang kompetisi paduan suara bergengsi internasional.
12 Desember 2015, Pkl. 19.30 WIB
Aula Simfonia Jakarta
Jl. Industri Blok B14 Kav 1 Kemayoran, Jakarta