
Marini mulai belajar flute dibawah bimbingan Suparno di SM Yayasan Pendidikan Musik. Lulus dari tingkat Pra Keguruan I, ia sempat berguru kepada Yudianto Hinupurwadi dan Lynn Davidoff (Canada); hingga kemudian berkesempatan melanjutkan pendidikannya di Royal Northern College of Music, Manchester Inggris dengan guru pembimbing Laura Jellicoe, Joanne Boddington (piccolo) dan Michael Cox. Selama masa studi di Inggris, ia aktif bermain ensembel dengan The 68 Flute Quartet dan Trio Lardeau. Ia juga aktif berpartisipasi pada masterclass oleh Lisa Beznosiuk, Barbara Giesler, Hansjorg Schellenberger.
Setelah kembali ke Indonesia, karirnya sebagai flutis orkestra klasik dimulai pada saat ia bergabung dengan Nusantara Symphony Orchestra, dan kemudian turut berpartisipasi di beberapa orkestra besar lainnya sebagai pemain freelance. Saat ini selain di NSO, Marini adalah flutis residen di Jakarta Simfonia Orkestra (Stephen Tong dan Jahja Ling) dan Jakarta Concert Orchestra (Avip Priatna).
Sebagai solois flute, Marini pernah membawakan karya-karya konserto flute antara lain konserto Mozart G Mayor dan C Mayor dengan NSO, konserto Vivaldi dengan Jakarta Student All Star Orchestra, konserto Reinecke dengan JSO dan yang akan datang adalah konserto Ibert (September 2018).
Selain aktif di orkestra, Marini juga aktif berkegiatan di berbagai resital musik kamar; baik sebagai penampil maupun penyelenggara. Ia membentuk duo flute-piano bersama pianis Harimada Kusuma dan aktif di Jakarta Wind Quintet yang sudah berkesempatan tampil di Jawa dan Sumatera. Selain itu, ia juga membantu penyelenggaraan acara musik kamar “Divertimento” yang rutin diadakan bagi pemain-pemain JCO dibawah pengarah musik Avip Priatna.
Hingga saat ini Marini masih terus ingin memajukan kualitas dan kemampuannya dengan mengikuti berbagai masterclass dan pelatihan flute; antara lain dengan Symphonia Vienna, British Flute Festival, Viviana Guzman (Chile), Jean Christophe Frisch (Perancis), serta James Galway International Flute Summer School di Switzerland.
Pada tahun 2009 Marini dan rekan flutis Metta F.Ariono mendirikan ensembel JakFlute sebagai wadah pelatihan dan tampil bagi murid-murid flute di Jakarta. Hingga saat ini JakFlute rutin tampil minimal setahun sekali untuk berbagai acara, antara lain festival kebudayaan, kompetisi, resital dan demo ensembel.
Dalam rangka pendidikan flute, Marini kerap diundang untuk mengajar workshop flute di beberapa kota antara lain Bandung, Denpasar dan Surabaya. Sehari-hari, Marini menjalankan studio flute privat di Jakarta Selatan, serta bergabung sebagai staf pengajar di Konservatorium Musik Jakarta.